PORTALBALIKPAPAN.com – Mandiri Tunas Finance (MTF) Balikpapan melaksanakan anniversary ke 4 sejak menempati gedung barunya yang terletak di Daun Village jalan MT Haryono.
“Anniversary 4 tahun gedung MTF Balikpapan. Gedung ini baru 4 tahun berdiri disini, untuk gedung MTF Cabang Balikpapan dan Area Regional 8,” kata Kepala Cabang MTF Balikpapan Masyudi.
Adapun pelaksanaan kegiatan yang berlangsung pada Sabtu (15/10/2023) ini ada beberapa kegiatan diantaranya donor darah yang bekerjasama dengan PMI Kota Balikpapan.
Untuk donor darah sendiri diikuti puluhan orang dari karyawan dari MTF sendiri, rekanan dealer mobil, Bank Mandiri, Bank Mega dan masyarakat umum.
Dari target yang ditentukan oleh PMI yaitu 50 orang peserta, ternyata peminatnya sangat banyak dan masih banyak yang antri ikut donor darah.

“Pertama donor darah, untuk sosialnya. Sama ada pameran beberapa dealer yang hadir untuk bisa test drive melihat-lihat mobil, siapa tahu ada mobil impian,” imbuhnya.
Tak hanya itu saja, pihaknya juga menggandeng UMKM yang ada di Balikpapan agar UMKM bisa tetap hidup dan bisa tumbuh berkembang.
“UMKM salah satu penggerak ekonomi di Balikpapan. Kalau ekonomi gerak otomatis kami juga sebagai pembiayaan MTF pastinya ikut bergerak juga. Ekonomi masyarakat tumbuh otomatis pembeli mobil juga banyak,” bebernya.

Selain itu pihaknya juga melakukan promosi produk dari MTF. Yang mana tim MTF akan siap memberikan informasi terperinci mengenai produk pembiayaan mobil baru dan multiguna.
Lebih lanjut dirinya menjelaskan sekilas tentang MTF, untuk saat ini bergerak dalam pembiayaan mobil baru yang bekerjasama dengan beberapa dealer.

Selain itu ada program multiguna, yaitu pinjam dana dengan jaminan BPKB dengan unit tertentu dan nantinya nasabah bisa mendapatkan pendanaan dari MTF.
“Kedepannya kita mau buka khusus pembiayaan mobil bekas. Rencana mudah-mudahan tidak ada halangan di Januari tahun depan kita buka,” jelasnya. (*/mhd)














