Portal Balikpapan
  • Home
  • Balikpapan
  • Penajam
  • DPRD Kaltim
  • DPRD Balikpapan
  • Opini
  • JEJARING
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
No Result
View All Result
  • Home
  • Balikpapan
  • Penajam
  • DPRD Kaltim
  • DPRD Balikpapan
  • Opini
  • JEJARING
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
No Result
View All Result
Portal Balikpapan
No Result
View All Result
  • Home
  • Balikpapan
  • Penajam
  • DPRD Kaltim
  • DPRD Balikpapan
  • Opini
  • JEJARING
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
Home Balikpapan

Balikpapan Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Hari Otda Nasional ke-29, Digelar 25 April 2025

by Imam
April 24, 2025
in Balikpapan
Reading Time: 2 mins read
Hari Otonomi Daerah Nasional 2025 Dipusatkan di Balikpapan, 23 Kepala Daerah Dijadwalkan Hadir. (Dok. Diskominfo/hanif heru)

Hari Otonomi Daerah Nasional 2025 Dipusatkan di Balikpapan, 23 Kepala Daerah Dijadwalkan Hadir. (Dok. Diskominfo/hanif heru)

PORTALBALIKPAPAN.COM – Pemerintah Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, resmi ditetapkan sebagai tuan rumah peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) Nasional ke-29 yang akan berlangsung pada 25 April 2025.

Penetapan ini disampaikan oleh Kementerian Dalam Negeri sebagai bentuk penghargaan terhadap kinerja dan kesiapan Pemkot Balikpapan dalam mendukung pelaksanaan kegiatan nasional.

Berita Pilihan

Ketoprak Jakarta di Gunung Kawi: Sensasi Rasa Otentik di Balikpapan

Menyantap Hidangan Lezat di Rumah Makan Tanjung Hijrah, Balikpapan

Menikmati Rawon dan Soto di Rumah Makan Wong Cilik

Street Team Balikpapan, Komunitas Fans Killing me Inside

Asisten I Sekretariat Daerah Kota Balikpapan, Zulkifli, menyampaikan rasa syukur dan kebanggaan atas kepercayaan yang diberikan oleh pemerintah pusat.

“Ini merupakan kehormatan besar bagi Balikpapan. Kami akan menyambutnya dengan persiapan yang maksimal dan pelaksanaan yang terbaik,” ujar Zulkifli dalam konferensi pers yang digelar di Lobi Balai Kota Balikpapan pada Jumat (25/4/2025).

Puncak peringatan yang mengusung tema “Sinergi Pusat dan Daerah, Membangun Nusantara Menuju Indonesia 2045” akan diselenggarakan di Halaman BSCC Dome Balikpapan pada Jumat pagi pukul 08.30 WITA.

Acara akan dilaksanakan secara hybrid, menggabungkan kehadiran langsung dan partisipasi daring dari berbagai daerah di Indonesia. Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, dijadwalkan menjadi Inspektur Upacara.

Sebanyak 23 kepala daerah direncanakan hadir secara langsung untuk menerima penghargaan dari Kemendagri.

Namun, nama-nama penerima masih dirahasiakan hingga undangan resmi disampaikan. Zulkifli berharap Wali Kota Balikpapan termasuk dalam daftar penerima penghargaan tersebut.

Selain itu, kepala daerah dari seluruh wilayah Kalimantan Timur juga akan hadir secara fisik di lokasi acara, sementara pejabat dari daerah lain akan mengikuti rangkaian kegiatan secara virtual melalui siaran langsung.

Baca Juga:  Hujan Deras Sejak Subuh, Beberapa Titik di Balikpapan Terendam Banjir

Sebelum upacara dimulai, peserta dijadwalkan mengunjungi RSUD Kanudjoso Djatiwibowo untuk menyaksikan pelayanan kesehatan gratis yang merupakan bagian dari program Gratispol milik Pemprov Kaltim.

Setelah itu, peserta akan kembali ke BSCC Dome untuk mengikuti upacara nasional.

Usai upacara, peserta diajak mengunjungi 20 stan UMKM lokal yang ditampilkan di area BSCC Dome sebagai upaya mendukung produk usaha kecil menengah di Balikpapan. Kegiatan ini juga terbuka untuk masyarakat umum yang ingin menikmati sajian khas produk lokal.

Agenda dilanjutkan dengan kunjungan ke Puskesmas Gunung Bahagia untuk melihat langsung pelaksanaan layanan dasar kesehatan dan program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) dari pemerintah pusat.

Setelah itu, peserta bergerak menuju SD 015 Balikpapan Selatan untuk menyaksikan pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa.

Menjelang siang, peserta akan melaksanakan salat Jumat dan makan siang bersama di Masjid Madinatul Iman Balikpapan Islamic Center, sebelum akhirnya melanjutkan perjalanan menuju Ibu Kota Nusantara (IKN).

Peringatan Hari Otda Nasional tahun ini diharapkan menjadi momentum evaluasi terhadap pelaksanaan otonomi daerah yang telah berjalan sejak 1996, sekaligus mendorong peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan daerah secara menyeluruh. (*/diskominfo/arh/ih)

Tags: BalikpapanPemerintah Kota BalikpapanPemkot Balikpapan
ShareTweet

BeritaTerkait

Wali Kota Balikpapan Rahmad Masud. (Portal Balikpapan/Taufik)

Rahmad Mas’ud Imbau Jaga Kondusifitas Pemilu 2024

June 1, 2023
Kepala Bidang Kehewanan dan Peternakan Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan DP3 Balikpapan, Mohammad Bisri. (FOTO: Muhammad Taufik/Portal Balikpapan)

Balikpapan Berada di Urutan Tertinggi Se-Kaltim Kasus Gigitan Hewan Peliharaan

July 11, 2023
Kolaborasi Pemkot Balikpapan - BI tekan inflasi. (PB/ Gopek)

Pemkot – BI Kolaborasi Kendalikan Inflasi

April 3, 2023
Kepala Dinas Pendidikan Balikpapan, Muhaimin, membuka rangkaian acara di Aula Kantor Diknas Balikpapan, Sabtu (26/9/2015)

Asik, Siswa Sekolah Swasta Dapat Subsidi Uang Gedung 2,5 Juta

September 26, 2015
Wakil Ketua DMI Balikpapan, Mispan (kiri)

Penggalangan Dana di Fasilitas Umum Menjadi Perhatian Serius DMI

September 7, 2023
Ilustrasi Siswa SD dan SMP (doc. Istimewa)

Hari Ini Disdikbud Balikpapan Mulai Bagikan Seragam Gratis Untuk SD Dan SMP

July 7, 2023
Next Post
Indonesia AI Day: Indosat Percepat Adopsi Teknologi Cerdas di Sektor Pertambangan. (Dok. IOH/PortalBalikpapan)

Indosat Gelar Indonesia AI Day untuk Percepat Transformasi Digital Industri Pertambangan

Bunda Iffet, ibu Bimbim Slank. (Dok. GNFI)

Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank, Tutup Usia di Usia 87 Tahun

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Pesawat Scoot siap melayani rute baru menuju Labuan Bajo, Medan, Palembang, dan Semarang mulai akhir 2025. (Dok. IH/PortalBalikpapan)

Scoot Buka Empat Rute Baru ke Indonesia: Labuan Bajo, Medan, Palembang, dan Semarang

October 15, 2025
Petugas SAR menyusuri aliran Sungai Kariangau, Balikpapan Barat, lokasi hilangnya seorang pemancing diduga diterkam buaya. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Pemancing Diterkam Buaya di Sungai Kariangau, Tim SAR Balikpapan Sisir Lokasi Pencarian

October 15, 2025
Operasi pencarian korban diterkam buaya di Sungai Kariangau resmi ditutup setelah dilakukan selama tiga hari. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Operasi Pencarian Pemancing yang Diterkam Buaya di Sungai Kariangau Resmi Ditutup

October 18, 2025
Tangkapan layar kebakaran di Jalan Al-Falaah atau Jalan Kilat. (Dok. M Syahid/Istimewa)

Kebakaran Hanguskan 7 Rumah di Jalan Al-Falaah Baru Ilir Balikpapan Barat

October 25, 2025
Basuki Hadimuljono menandatangani kesepakatan batas wilayah IKN bersama perwakilan Pemprov Kaltim dan pemerintah daerah sekitar. (Dok. Humas Otorita IKN)

Batas Wilayah IKN Resmi Disepakati, Tonggak Penting Menuju Pemerintah Daerah Khusus 2028

October 22, 2025
GUBERNUR KALTIM: Dana Pendidikan Gratispol Rp44,15 Miliar Cair!. (Dok. Istimewa)

Dana Pendidikan Gratispol Rp44,15 Miliar Cair untuk 7 PTN di Kaltim

November 12, 2025
Petugas Ditpolairud bersama Basarnas melakukan pencarian korban tenggelam di Pantai Kemala, Balikpapan. (Dok. Polairud Polda Kaltim)

Remaja Tenggelam di Pantai Kemala, Tim SAR Lanjutkan Pencarian Hingga Hari Kedua

November 11, 2025
Tampilan terbaru Satria PRO diperkenalkan Suzuki dengan fitur canggih seperti ABS, Ride Connect, dan keyless ignition. (Dok. Frj/PortalBalikpapan)

Suzuki Luncurkan Satria PRO dan Satria F150 Terbaru, Hadir dengan Teknologi Modern dan Fitur Keselamatan Tambahan

November 11, 2025
Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar. (Dok. AI)

Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun

November 9, 2025
Gubernur Kaltim Dr. H. Rudy Mas’ud bersama jajaran Pemprov Kaltim saat rapat pembahasan APBD Perubahan 2025 di Samarinda. (Dok. Istimewa)

APBD Perubahan 2025 Kaltim Ditetapkan, Gubernur Rudy Mas’ud Desak OPD Percepat Realisasi Program Gratispol dan Jospol

November 8, 2025

Berita Terbaru

GUBERNUR KALTIM: Dana Pendidikan Gratispol Rp44,15 Miliar Cair!. (Dok. Istimewa)

Dana Pendidikan Gratispol Rp44,15 Miliar Cair untuk 7 PTN di Kaltim

November 12, 2025
Petugas Ditpolairud bersama Basarnas melakukan pencarian korban tenggelam di Pantai Kemala, Balikpapan. (Dok. Polairud Polda Kaltim)

Remaja Tenggelam di Pantai Kemala, Tim SAR Lanjutkan Pencarian Hingga Hari Kedua

November 11, 2025
Tampilan terbaru Satria PRO diperkenalkan Suzuki dengan fitur canggih seperti ABS, Ride Connect, dan keyless ignition. (Dok. Frj/PortalBalikpapan)

Suzuki Luncurkan Satria PRO dan Satria F150 Terbaru, Hadir dengan Teknologi Modern dan Fitur Keselamatan Tambahan

November 11, 2025
Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar. (Dok. AI)

Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun

November 9, 2025
Gubernur Kaltim Dr. H. Rudy Mas’ud bersama jajaran Pemprov Kaltim saat rapat pembahasan APBD Perubahan 2025 di Samarinda. (Dok. Istimewa)

APBD Perubahan 2025 Kaltim Ditetapkan, Gubernur Rudy Mas’ud Desak OPD Percepat Realisasi Program Gratispol dan Jospol

November 8, 2025
Forum Konsultasi Publik UPTD PPRD Balikpapan digelar sebagai wadah peningkatan pelayanan pajak daerah. (FOTO: Taufik/PortalBalikpapan)

UPTD PPRD Balikpapan Gelar Forum Konsultasi Publik, Ajak Wajib Pajak Tertib BBNKB-II

November 7, 2025
Portal Balikpapan

Media online penyaji berita terbaru seputar kota Balikpapan dan kota-kota lain di Kalimantan Timur

Ikuti Kami

Browse by Category

  • Balikpapan
  • DPRD Balikpapan
  • DPRD Kaltim
  • Ekonomi
  • Event
  • Hiburan
  • Hukum & Kriminal
  • IKN
  • Internasional
  • Jurnal Warga
  • Komunitas
  • Kuliner
  • Kutai Barat
  • Kutai Kartanegara
  • Kutai Timur
  • Mozaik
  • Nasional
  • Nunukan
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Paser
  • Penajam
  • Politik
  • Samarinda
  • Teknologi
  • Wisata

Alamat Redaksi

Jalan Pattimura, Kelurahan Batu Ampar, Balikpapan Utara, Kalimantan Timur. Email: portalbalikpapan@gmail.com

Jaringan Media

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Hubungi Kami

© 2022 Copyright PT. PORTAL MEDIA GROUP KALTIM. All Rights Reserved.

No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
    • Balikpapan
    • Penajam
    • Paser
    • Kutai Kartanegara
    • Samarinda
  • Parlementaria
    • DPRD Kaltim
    • DPRD Balikpapan
  • Nasional
  • Internasional
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer

© 2022 Copyright PT. PORTAL MEDIA GROUP KALTIM. All Rights Reserved.