Portal Balikpapan
  • Home
  • Balikpapan
  • Penajam
  • DPRD Kaltim
  • DPRD Balikpapan
  • Opini
  • JEJARING
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
No Result
View All Result
  • Home
  • Balikpapan
  • Penajam
  • DPRD Kaltim
  • DPRD Balikpapan
  • Opini
  • JEJARING
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
No Result
View All Result
Portal Balikpapan
No Result
View All Result
  • Home
  • Balikpapan
  • Penajam
  • DPRD Kaltim
  • DPRD Balikpapan
  • Opini
  • JEJARING
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
Home Balikpapan

Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau Langsung Kesiapan Satgas RAFI di Kaltim, Pastikan Stok dan Distribusi Energi Aman

by Muhammad
April 5, 2024
in Balikpapan
Reading Time: 3 mins read
Dirut Pertamina Patra Niaga melakukan tinjauan langsung ke lapangan untuk memastikan stok dan kebutuhan energi di Kaltim aman jelang hari Raya Idhul Fitri. (FOTO: Pertamina)

Dirut Pertamina Patra Niaga melakukan tinjauan langsung ke lapangan untuk memastikan stok dan kebutuhan energi di Kaltim aman jelang hari Raya Idhul Fitri. (FOTO: Pertamina)

PORTALBALIKPAPAN.COM – Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan, didampingi Executive Regional Manager (EGM) Regional Kalimantan, Alexander Susilo, melaksanakan Management Walkthrough (MWT) atau tinjauan ke lapangan untuk memantau kesiapan sarana dan fasilitas lembaga penyalur serta memastikan kesiapan Satuan Tugas Ramadhan Idul Fitri (Satgas RAFI) 2024 Regional Kalimantan pada Rabu (3/4/2024).

Dalam tinjauannya, Riva memastikan Pertamina Patra Niaga di Regional Kalimantan telah menyiagakan stok dan memastikan distribusi energi ke masyarakat berjalan lancar dalam menghadapi arus mudik dan balik pada Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Berita Pilihan

Presiden Prabowo: Pertamina Harus Jadi Agen Pembangunan dan Modernisasi

Harga BBM Pertamina Turun per 1 Januari 2026, Ini Daftar Lengkapnya

Kenali Bahaya Oli Palsu, Begini Cara Membedakannya Menurut Pertamina Lubricants

Distribusi BBM di Balikpapan Berangsur Normal, Kemacetan di SPBU Mulai Mereda

Kali ini, tinjauan lapangan difokuskan di beberapa titik yaitu Aviation Fuel Terminal (AFT) Sepinggan Grup, Integrated Terminal (IT) Balikpapan, SPBU COCO di Karang Anyar dan SPBU di KM 13 serta tak luput dikunjungi fasilitas layanan tambahan bagi pemudik berupa Serambi MyPertamina yang berada di jalan tol Balikpapan – Samarinda KM 36 B.

Baca Juga:  Buron Sejak 2024, DPO Kejari Balikpapan Dibekuk di Jakarta Selatan

“Selain menjamin dan menjaga pasokan energi untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat selama merayakan Idul Fitri, Pertamina juga memberikan beberapa layanan tambahan bagi pemudik salah satunya Serambi MyPertamina yang terdapat di Rest Area Tol Balikpapan-Samarinda Km.36 jalur B dan ruang keberangkatan Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan,” jelas Riva.

Selama masa RAFI 2024, Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan menyediakan layanan BBM dan LPG melalui 779 SPBU, 467 Pertashop, 49 SPBE, 441 Agen LPG, 17.313 Outlet LPG, 90 SPBU Pertamina Siaga, 4 Motorist/PDS, 2 SPBU Kantong, 9 Aviation Fuel Terminal, 17 Fuel Terminal BBM dan 6 Terminal LPG yang tersebar di seluruh Provinsi Kalimantan.

Dalam keterangan di tempat terpisah, Area Manager Communication, Relation and CSR Kalimantan Arya Yusa Dwicandra, mengatakan kunjungan lapangan ini dilakukan dalam rangka memastikan pelayanan berjalan baik dan stok dalam keadaan aman baik yang ada di fuel terminal maupun yang ada di lembaga penyalur serta memastikan implementasi subsidi tepat berjalan dengan baik.

“Kondisi stok dan penyaluran BBM serta LPG di Regional Kalimantan saat ini dalam kondisi aman dan berjalan lancar. Pertamina juga menyiapkan tambahan stok jika diperlukan sesuai dari perhitungan proyeksi rata-rata konsumsi untuk masing-masing produk,” kata Arya.

Baca Juga:  Kebakaran Rumah di Balikpapan Barat, Enam KK Terdampak

Pertamina mengapresiasi dukungan dari Instansi dan Aparat Pemerintah dalam turut memperlancar distribusi BBM dan LPG.

Dirut Pertamina Patra Niaga melakukan tinjauan langsung ke lapangan untuk memastikan stok dan kebutuhan energi di Kaltim aman jelang hari Raya Idhul Fitri. (FOTO: Pertamina)

“Pertamina berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait langkah pengamanan terhadap pelaksanaan pendistribusian BBM terutama pada titik yang dapat mengakibatkan kemacetan. Tidak hanya kepolisian, koordinasi juga dilakukan Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (DLLAJ) dan Badan Geologi untuk antisipasi kendala daerah rawan macet dan longsor, perbaikan jalan, area keluar atau masuk lokasi Fuel Terminal, serta Bank persepsi untuk memperlancar proses keuangan khusunya di saat hari libur,” bebernya.

“Dalam memastikan lancarnya distribusi dan pelayanan Pertamina baik BBM, LPG dan avtur, diharapkan partisipasi aktif dari masyarakat. Apabila masyarakat membutuhkan informasi terkait produk ataupun menemukan adanya kendala dan hambatan distribusi yang terjadi di lapangan, dapat disampaikan melalui contact Pertamina yaitu 135 atau melalui email ke pcc@pertamina.com dan telepon ke contact center Satgas PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan (0542)7524353,” pungkas Arya. (mhd)

Agar tak ketinggalan berita terbaru kami, Follow/Ikuti berita kami di Google News

Tags: PertaminaPertamina BalikpapanPertamina Patra Niaga
ShareTweet

BeritaTerkait

Tangkapan layar Prabowo Resmikan Proyek Energi Terintegrasi Pertamina di Balikpapan. (Dok. YT/KompasTV)

Presiden Prabowo: Pertamina Harus Jadi Agen Pembangunan dan Modernisasi

January 13, 2026
Ilustrasi petugas SPBU (AI)

Harga BBM Pertamina Turun per 1 Januari 2026, Ini Daftar Lengkapnya

January 1, 2026
Pertamina Lubricants Sosialisasikan Bahaya Oli Palsu di Balikpapan. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Kenali Bahaya Oli Palsu, Begini Cara Membedakannya Menurut Pertamina Lubricants

November 12, 2025
Wali Kota dan Pertamina tinjau langsung SPBU pastikan kelancaran distribusi. (Dok. MHD/PB)

Distribusi BBM di Balikpapan Berangsur Normal, Kemacetan di SPBU Mulai Mereda

May 22, 2025
Pertamina mengebut suplai Pertamax dari Terminal BBM Samarinda. (Dok. MHD/PortalBalikpapan)

Stok Pertamax Tipis, Warga Panik, Pertamina Kebut Pasokan

May 19, 2025
Next Post
Peresmian Serambi MyPertamina di rest area Tol Balsam. (Doc. Pertamina)

Pertamina Resmikan Serambi MyPertamina di Rest Area Tol Balikpapan-Samarinda Sebagai Layanan Tambahan Ke Konsumen Selama RAFI

Kasubditkamsel Ditlantas Polda Kaltim, AKBP Windia Nugraha, S.H.,M.H. (FOTO: MHD/PortalBalikpapan)

Ditlantas Polda Kaltim Mengecek Kelengkapan Administrasi dan Kendaraan di Terminal Batu Ampar

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Ilustrasi petugas SPBU (AI)

Harga BBM Pertamina Turun per 1 Januari 2026, Ini Daftar Lengkapnya

January 1, 2026
Maxim hadirkan layanan antar jemput bandara di SAMS Balikpapan. (Dok. MT/PortalBalikpapan)

Maxim Dukung Layanan Antar Jemput Penumpang di Bandara SAMS Balikpapan

December 31, 2025
Infografis UMP Kaltim 2026. (PB)

UMP Kaltim 2026 Resmi Naik Jadi Rp 3,76 Juta, UMK Berau Tertinggi

December 26, 2025
Ilustrasi. (Created using AI)

Menyebut Orang dengan Kata Kasar Berpotensi Dipidana Mulai 2026

December 25, 2025
Tangkapan layar kebakaran di Gunung Bugis. (Dok. Istimewa)

Kebakaran Rumah di Balikpapan Barat, Enam KK Terdampak

January 14, 2026
Suasana Mubes VII Persekutuan Dayak Kalimantan Timur di KIPP Nusantara. (Dok. Humas Otorita IKN)

Mubes PDKT di IKN Perkuat Peran Masyarakat Dayak Kaltim

January 25, 2026
Mitsubishi Fuso menggelar peringatan 55 tahun operasional di Balikpapan, Jumat (24/1/2025). (Dok. Muhammad Taufik/PortalBalikpapan)

Perkuat Sinergi Pelaku Usaha di Balikpapan, Mitsubishi Fuso Gelar Rangkaian Acara dan Promo Spesial 55 Tahun

January 24, 2026
Penyidikan dugaan korupsi proyek RS Bekokong Tahap I terus bergulir, BPKP mencatat potensi kerugian negara Rp4,16 miliar. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Dugaan Korupsi RS Bekokong Kubar Terungkap, Negara Berpotensi Rugi Rp4,16 Miliar

January 23, 2026
Ilustrasi. (Dok. AI)

Layanan Indihome dan Telkomsel Alami Gangguan Nasional, Kalimantan Turut Terdampak

January 22, 2026
DPO Kejari Balikpapan yang buron sejak 2024 akhirnya diamankan di Jakarta Selatan dan tiba di Balikpapan. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Buron Sejak 2024, DPO Kejari Balikpapan Dibekuk di Jakarta Selatan

January 22, 2026

Berita Terbaru

Suasana Mubes VII Persekutuan Dayak Kalimantan Timur di KIPP Nusantara. (Dok. Humas Otorita IKN)

Mubes PDKT di IKN Perkuat Peran Masyarakat Dayak Kaltim

January 25, 2026
Mitsubishi Fuso menggelar peringatan 55 tahun operasional di Balikpapan, Jumat (24/1/2025). (Dok. Muhammad Taufik/PortalBalikpapan)

Perkuat Sinergi Pelaku Usaha di Balikpapan, Mitsubishi Fuso Gelar Rangkaian Acara dan Promo Spesial 55 Tahun

January 24, 2026
Penyidikan dugaan korupsi proyek RS Bekokong Tahap I terus bergulir, BPKP mencatat potensi kerugian negara Rp4,16 miliar. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Dugaan Korupsi RS Bekokong Kubar Terungkap, Negara Berpotensi Rugi Rp4,16 Miliar

January 23, 2026
Ilustrasi. (Dok. AI)

Layanan Indihome dan Telkomsel Alami Gangguan Nasional, Kalimantan Turut Terdampak

January 22, 2026
DPO Kejari Balikpapan yang buron sejak 2024 akhirnya diamankan di Jakarta Selatan dan tiba di Balikpapan. (Dok. Muhammad/PortalBalikpapan)

Buron Sejak 2024, DPO Kejari Balikpapan Dibekuk di Jakarta Selatan

January 22, 2026
Staf Khusus Wakil Presiden RI Tina Talisa meninjau kesiapan kawasan perkantoran di Ibu Kota Nusantara. (Dok. Humas Otorita IKN)

Tindak Lanjut Arahan Wapres, ASN Disiapkan Mulai Berkantor di IKN

January 22, 2026
Portal Balikpapan

Media online penyaji berita terbaru seputar kota Balikpapan dan kota-kota lain di Kalimantan Timur

Ikuti Kami

Browse by Category

  • Balikpapan
  • DPRD Balikpapan
  • DPRD Kaltim
  • Ekonomi
  • Event
  • Hiburan
  • Hukum & Kriminal
  • IKN
  • Internasional
  • Komunitas
  • Kuliner
  • Kutai Barat
  • Kutai Kartanegara
  • Kutai Timur
  • Mozaik
  • Nasional
  • Nunukan
  • Olah Raga
  • Opini
  • Otomotif
  • Paser
  • Penajam
  • Politik
  • Samarinda
  • Teknologi
  • Tulisan Warga
  • Wisata

Alamat Redaksi

Jalan Pattimura, Kelurahan Batu Ampar, Balikpapan Utara, Kalimantan Timur. Email: portalbalikpapan@gmail.com

Jaringan Media

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Hubungi Kami

© 2022 Copyright PT. PORTAL MEDIA GROUP KALTIM. All Rights Reserved.

No Result
View All Result
  • Home
  • Daerah
    • Balikpapan
    • Penajam
    • Paser
    • Kutai Kartanegara
    • Samarinda
  • Parlementaria
    • DPRD Kaltim
    • DPRD Balikpapan
  • Nasional
  • Internasional
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer

© 2022 Copyright PT. PORTAL MEDIA GROUP KALTIM. All Rights Reserved.