PORTALBALIKPAPAN.com – Perkembangan klub futsal INSECTA FC Balikpapan terus menunjukan kualitas ke arah yang baik dan potensial.
Terbaru, klub bentukan pemuda yang menamakan dirinya “Arief Bukan Caleg” atau ABC ini kembali mendapat dukungan dari salah satu tokoh ternama di Kalimantan Timur, yakni Eddy Tarmo.
Mantan manager Persiba ini memutuskan untuk bergabung ke dalam manajemen INSECTA FC. Diketahui Eddy Tarmo pernah menjabat sebagai manager Persiba pada kisaran tahun 2005 hingga 2009.
Kala itu, Eddy Tarmo berhasil membawa Persiba lolos 8 besar dan bertengger di posisi 4. Satu-satunya manajer yang pernah membawa Persiba lolos putaran 8 besar.
Sebelumnya mantan pelatih Persiba U21, Azwan, juga ikut bergabung ke dalam manajemen INSECTA FC. Dengan bergabungnya mantan manager dan pelatih U21 Persiba ini diharapkan bisa membawa kemajuan pesat klub futsal INSECTA FC.
Sebagai informasi INSECTA FC merupakan klub futsal yang didirikan oleh perkumpulan Arief Bukan Caleg atau biasa disebut ABC.
Pendiri INSECTA FC, Arief Setyo, berharap klub bentukannya ini bisa menjadi wadah anak-anak muda Balikpapan yang gemar berolah raga.
“Siapapun yang gemar berolah raga, mari bergabung ke Insecta, kita kumpul di sini dan berolah raga bersama,” ucap Arief.
Arief bilang pembentukan INSECTA FC ini didasari dari niat dan keinginan untuk mewadahi anak-anak muda dalam bidang olah raga.
“Semoga kehadiran Insecta FC membawa manfaat positif bagi generasi-generasi muda yang gemar berolah raga khususnya futsal,” pungkas Arief. (im)