PORTALBALIKPAPAN.COM – Jika anda menerima undangan update Whatsapp versi Gold, segera abaikan dan hapus undangan tersebut. Karena undangan upgrade Whatsapp versi Gold itu adalah fake atau palsu.
Anda akan digiring ke sebuah link untuk mendownload aplikasi Fake yang justru berakibat fatal bagi akun Whatsapp anda.
Link ini diduga dibuat oleh sekelompok hacker yang berniat meretas atau mengambil data-data pribadi dari Whatsapp pengguna.
Pesan undangan yang mungkin akan anda terima berbunyi sebagai berikut “Hey finally secret WhatsApp Golden version has been leaked, This version is used only by big celebrities. Now we can use it too”.
Namun aplikasi yang dimaksud adalah Malware yang justru membahayakan akun Whatsapp milik pengguna.
Bagi anda yang sudah terlanjur menginstall “Whatsapp Gold” disarankan segera menghapus aplikasi tersebut dan mendownload aplikasi Antivirus yang tersedia di Playstore. (ibnu)